Asah Otak Si Kecil Dengan Belajar Coding di Educourse

#ReviewAlaMakchy : Asah Otak Si Kecil Dengan Belajar Coding di Educourse


Assalamualaikum wr wb, hallo selamat datang di Ruang Makchy. Nah kali ini makchy kembali hadir menyapa semuanya. Seperti bisa sambil menanti senja makchy mau review lagi.

Jadi ini adalah minggu ke 6 lova mengikuti kelas coding, mau tau bagaimana kelas coding yang lova ikuti ? Disimak ya.

Sebentar makchy menyeruput teh hangat dulu ya hihihi #iklan.

Belajar Coding Sejak Dini


Nah ternyata selain bahasa Inggris, kini bahasa program atau coding menjadi salah satu yang lagi hits di era digital saat ini. Padahal dulu coding zaman papanya lova kuliah ini pelajaran paling sulit katanya hihihi.

Coding juga merupakan bahasa yang mampu menjembatani antara manusia dan teknologi.

Namun kerap terjadi, ketika kita mendengar kata coding maka yang akan terbayang adalah pekerjaan berat, sulit, rumit dan membosankan. Padahal penguasaan sangat menyenangkan. Benar begitu ?

Saat makchy menemani lova kelas online coding di hari sabtu, pertemuannya seminggu sekali dengan mentor yang baik banget yaitu Miss Sofia Alma, nah Lova kebetulan masuk di kelas Coding Junior One jadi teman-teman Lova pun seumuran kisaran kelas 1 SD seperti itu.

Lova kursus coding dimana sih ?
Lova dapat kesempatan emas nih bisa ketemu tempat kursus coding yang mumpuni , awalnya sempet ragu sama kemampuan Lova juga walaupun bapaknya tiap hari ngerjain kaya beginian tapi belum tentu kan anaknya suka, tapi setelah dicoba wah lova jatuh cinta.

Yes, Lova kursus Educourse namanya. Kalian bisa ceki-ceki nih di instagramnya 😉 search aja ya educourse.id.

"Educourse Tempat Nyaman Kelas Coding" _#katamakchy

Nah seperti yang makchy singgung di atas selain mentornya yang ramah, pembelajaran juga asik dijelaskan secara detail sekali. Waktu kelas zoom hampir 2 jam gak terasa loh.

Alhamdulillah tiap minggunya pembelajarannya berbeda-beda. So far so good, dan weekend lova jadi makin gembira dech.


Manfaat Belajar Coding


Coding alias bahasa program yang mulai banyak diajarkan di sekolah-sekolah dasar. 

Bahasa ini bukan hanya digunakan untuk mengobrol semata dengan orang lain, melainkan menjadi sebuah cara bagi seseorang untuk berkomunikasi dengan komputer. Dalam mempelajari coding ternyata sangat banyak manfaatnya loh.

Seperti Apa Yang Dipelajari di Kelas Coding ?

Di usia sekolah dasar seperti lova yang kini duduk di usia 2 tahun "main gadget" bukan hal yang membuat heran ya namun selain bermain gadget tentunya harus memiliki banyak faedah. Setuju kan bun ? Hehe

Mempelajari coding tentu dimulai dari yang mudah dulu. Agar menarik, anak akan diajak untuk membuat games sendiri.

Sebagai pengenalan awal, kita di ajarkan untuk membuat animasi sederhana gitu. Kemudian, di tahap selanjutnya belajar transformasi sehingga karakter dalam games terlihat lebih menarik. Setelah itu, membuat lebih interaktif dari karakter tersebut.

Lucu-lucu sekali templatenya. Jadi anak-anak juga excited. Di Educourse juga tidak perlu download applikasi coding jadi memang tidak bikin ribet ya bun, jadi nanti kita diberikan link pembelajaran hanya cukup daftar username dan password-nya dan setiap tugasnya akan tersimpan disana. Seru dech pokoknya.




Jujur loh makchy jadi ikutan belajar dulu jaman makchy kecil mah mainnya kelereng hihihi..

Umur Berapakah Anak Dapat Memulai Belajar Coding?

Sebenarnya tak ada syarat khusus ya makchy pun belum paham untuk usia tepatnya anak dapat memulai belajar coding.

Seperti yang makchy jelaskan anak-anak sekarang kan sudah terbiasa dengan gadget, sudah bisa membaca, dan memiliki minat membuat games, nah dari ketertarikan ini anak jadi dapat mulai belajar coding.

Apa Saja Manfaat Belajar Coding ?

  1. Mengasah kreativitas. Anak dapat membuat games atau animasi berdasarkan gambar yang dibuatnya sendiri. Anak akan terpacu untuk membuat karya yang lebih kreatif tentunya.
  2. Jadi fasih dengan teknologi. 
  3. Mengasah otak si Kecil.
  4. Menjadikan kegiatan yang menyenangkan.
  5. Dapat mengisi waktu luang dengan hal yang berfaedah.

Nah, gimana bunda-bunda tertarik gak nih ajak si kecil belajar coding hehe..


Senja sudah tiba nih waktunya makchy berubah jadi upik abu lagi hahaa..ga deng..
Sepertinya segini aja dulu ya #reviewalamakchy sampai jumpa di pengalaman selanjutnya.

Makchy pamit, wassalamualaikum wr wb.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 Tempat Yang Wajib di Singgahi Saat Ke Verona, Italy

Interlac Probiotic : Solusi Tepat Atasi Kolik Pada Bayi

#MasakBarengMakchy Bikin Makanan Ala Restoran Jadi Super SatSet Dengan Fiesta Seafood